Sabtu, 12 Agustus 2023

Program Pendidikan Pengkaderan Ulama (PKU) oleh MUI Kab.Bekasi

 


Ada program yang menarik yang diadakan oleh MUI Kabupaten Bekasi yaitu PKU atau Pendidikan kader Ulama Ahli Tafsir dengan berbasis teknologi. Kegiatan perkulian sudah dilaksanakan selama 3 minggu dengan jadwal perkuliahan Sabtu dan Minggu durasi 8 JPL (45 menit/JPL. Hal yang mendasari adanya kegiatan ini adalah untuk meregenerasi kader ulama di Kabupaten Bekasi khususnya dalam bidang Tafsir Al Quran dan dapat mengembangkan keilmuan Islam khususnya dalam bidang Tafsir dengan pemahaman yang komprehensif daan kontekstual dalam menjawab tantangan zaman. Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara MUI Kabupaten Bekasi dengan pemerintahan Kabupaten Bekasi yaitu bapak Bupati dan Ketua DPRD selaku pembina Program PKU,  penasehat program yaitu sekertaris daerah kabupaten Bekasi, kabag kesra Sekda kabupaten Bekasi, kepala kementerian Agama kabupaten. Bekasi dan ketua dewan pertimbangan Kabupaten Bekasi, penanggungjawab program adalah ketua MUI Kabupaten Bekasi dan sekertaris umum kabupaten Bekasi, adapun direktur program PKU adalah Prof. Dr. Mahmud, M.Si, CSEE.

Pada hari Sabtu tanggal 12 Agustus 2023, para nara sumber yang mengisi program PKU dari MUI Kabupaten Bekasi berkumpul di aula Kementerian Agama Kabupaten Bekasi untuk mengadakan rapat dan orientasi Dosen PKU. Kegiatan ini bertujuan untuk bersilaturahmi mengawali pertemuan dengan seluruh nara sumber dan panitia kegiatan serta menyatukan persepsi tentang program ini agar sesuai dengan tujuan yang ingin diraih yaitu membentuk generasi ulama yang memiliki pemahaman mendalam terhadap Al-Qur’an dan mampu menafsirkan ayat-ayatnya dengan benar, menghasilkan ulama yang mampu memahami konteks sejarah, linguistik, dan sosial Al-Qur’an sehingga mampu menjawab permasalahan aktual yang dihadapi umat Islam, mempersiapkan ulama yang aktif dalam memberikan pengajaran dan bimbingan tafsir Al-Qur’an kepada Masyarakat, mendorong penggunaan teknologi informasi sebagai sarana yang efektif dalam proses pembelajaran tafsir Al-Qur’an, membangun jaringan dan komunitas ulama ahli tafsir yang kuat, saling berkolaborasi, dan berbagi pengetahuan (sumber diambil dari pedoman akademik PKU oleh Dr. KH. Kurnali Sobandi, M.M.)

            Materi yang disajikan pada perkuliahan ini yaitu Teknologi Informasi, Ilmu Tafsir,  Tafsir Al-Qur’an, Moderasi Beragama, Wawasan Kebangsaan, Sejarah & Budaya Bekasi, Komunikasi Da’wah, Tasawuf, Mini Riset,Rihlah Ilmiah, Tugas, Ujian Komprehensif dan Munaqosyah. Para dosen yang mengampu mata kuliah terdiri dari berbagai elemen seperti para Alim Ulama, Ahli Tafsir, ahli IT, Sejarawan, ahli komunikasi dan dakwah, ahli moderasi berama dan ahli metodologi penelitian terbukti dari nama-nama yang disajikan sebagai Dosen PKU yang mumpuni dengan kompetensi masing-masing sebanyak 41 Dosen.

            Metode pembelajaran yang diberikan pada mahasiswa program PKU yang terdiri dari 40 mahasiswa dan dibagi menjadi dua kelas yaitu kelas A dan kelas B menggunakan metode Blended Learning yaitu pendekatan dalam dunia pendidikan yang menggabungkan metode pembelajaran tatap muka (face-to-face) dengan teknologi digital dan pembelajaran daring (online). Tujuannya adalah menciptakan pengalaman pembelajaran yang lebih holistik dan interaktif, dengan memanfaatkan kelebihan dari kedua metode tersebut, dalam pembelajaran ini mahasiswa akan mengikuti sebagian materi pelajaran secara langsung di kelas dan sebagian lagi melalui platform pembelajaran daring.

Tampat perkuliahan di MUI Kabupaten Bekasi yang beralamat di Kompleks Perkantoran Pemda Kab. Bekasi. Kegiatan pembelajaran dilaksanakan setiap Sabtu dan Minggu secara tatap muka dan kegiatan pendampingan online (Senin s/d Jumat). Evaluasi program ini dilaksanakan melalui ujian akhir materi yang dilaksanakan di pertemuan terakhir pada setiap materi (mata kuliah), praktik kerja lapangan (PKL) bidang Tafsir, praktik membuat materi da’wah Bidang Tafsir berupa makalah, teks Khutbah Jum’at tentang tafsir, artikel / makalah tentang Tafsir, juga konten da’wah digital. Serta ujian akhir seperti ujian komprehenshif, tugas Akhir dan munaqosyah. Perkuliahan di mulai pada tanggal 25 Juli sampai 30 November 2023, rihlah ilmiah pada tanggal 1-2 Desember 2023, Ujian komprehensif 9-10 Desember 2023, Munaqosah tanggal 16-17 Desember 2023 dan wisuda pada tanggal 23 Desember 2023.

Prof. Dr. Mahmud, M.Si, MCEE selaku direktur program PKU pada saat silaturahmi dan orientasi Dosen PKU MUI Kabupaten Bekasi memberikan penguatan terhadap para Dosen dan memberikan motivasi untuk mensukseskan program ini dengan kerjasama yang baik di antara semua pihak untuk mencapai tujuan yang ditargetkan supaya ada keberkelanjutan program ini ke depannya. Karena program ini adalah suatu upaya atau inisiatif untuk melatih, mendidik, dan mengembangkan calon ulama atau cendekiawan agama Islam yang memiliki pemahaman yang mendalam tentang ajaran Islam terutama dalam bidang Tafsir dan keterampilan dalam memberikan pengajaran dan bimbingan kepada umat sehingga tumbuh dan berkembang generasi ulama yang kompeten, beretika, dan mampu menjawab tantangan zaman. Program pendidikan pengkaderan ulama adalah bagian penting dari pemeliharaan dan pengembangan tradisi keilmuan Islam, serta memastikan bahwa umat Islam memiliki alim ulama yang dapat memberikan bimbingan dan panduan berdasarkan ajaran agama dalam berbagai konteks kehidupan. Selamat belajar untuk semua mahasiswa PKU.


Share:

1 komentar:

  1. "Menghasilkan ulama yang mampu memahami konteks sejarah, linguistik, dan sosial Al-Qur’an sehingga mampu menjawab permasalahan aktual yang dihadapi umat Islam, mempersiapkan ulama yang aktif dalam memberikan pengajaran dan bimbingan tafsir Al-Qur’an kepada Masyarakat, mendorong penggunaan teknologi informasi sebagai sarana yang efektif dalam proses pembelajaran tafsir Al-Qur’an, membangun jaringan dan komunitas ulama ahli tafsir yang kuat, saling berkolaborasi, dan berbagi pengetahuan (sumber diambil dari pedoman akademik PKU oleh Dr. KH. Kurnali Sobandi, M.M.)" Semoga bisa terwujud . Aamiin YRA.

    BalasHapus